Jumat, 15 Juni 2012

Fungsi dan Kegunaan Statistik dalam Dunia Pendidikan



MAKALAH
STATISTIK PENDIDIKAN
Fungsi dan Kegunaan Statistik dalam Dunia Pendidikan
Dosen Pembimbing :Drs.Rizalman.M.Pd



DISUSUN OLEH :
Kelmpok 2
1.    Adin akmal
2.    Yuda Dasril Ilfat

FAKULTAS TARBIYAH JURUSAN FISIKA
IAIN  SULTHAN THAHA SAIFUDDIN JAMBI
T.A 2012

KATA PENGANTAR


Assalamu’alaikum wr, wb.
Puji syukur kami panjatkan atas kehadirat Allah Swt karna atas limpahan taufik dan hidayahnya kami dapat menyelesaikan tugas makalah ini.
Kami menyadari bahwa dalam menyelesaikan tugas makalah ini masih dapat kekurangan dan jauh dari kesempurnaan, hal ini disebabakan keterbatasan kemampuan yang kami miliki. Untuk itu kami mohon maaf atas kekurangan tersebut.
Kami dapat menyelesaikan makalah ini tidak terlepas dari berbagai pihak, kesemuanya itu kami ucapkan terima kasih, kepada:
1.  Orang tua kami yang selalu member dorongan dan motivasi untuk selalu giat belajar.
2.  Bapak dosen pembimbing.
Atas segala bimbingan dan bantuan yang telah di berikan semoga menjadi amal ibadah dan manfaat selayaknya dari Alllah.

Jambi,    MEI-2012


Penyusun



BAB I
PEMBAHASAN

1.1 . PENGERTIAN STATISTIK PENDIDIKAN
Statistik pendidikan adalah ilmu pengetahuan yang membahas atau mempelajari dan mengembangkan prinsip-prinsip, metode dan prosedur yang perlu ditempuh atau dipergunakan, dalam rangka pengumpulan, penyusunan, penyajian, penganalisisan bahan keterangan yang berwujud angka mengenai hal-hal yang berkaitan dengan pendidikan (khususnya proses belajar-mengajar), dan penarikan kesimpulan, pembuatan perkiraan serta ramalan secara ilmiah (dalam hal ini secara matematika)atas dasar kumpulan bahan keterangan yang berwujud angka tadi.

1.2. KEGUNAAN STATISTIK DALAM DUNIA PENDIDIKAN
Fungsi yang dimiliki oleh statistik dalam dunia pendidikan adalah menjadi alat bantu dalam proses belajar-mengajar.
Didalam kegiatan menilai hasil pendidikan itu, seorang pendidik mengenakan norma tertentu; norma tersebut pada hakikatnya adalah semacam ukuran. Hasil penilaian itu biasanya dinyatakan dalam berbagai macam cara. Namun cara yang paling umum digunakan adalah dengan menyatakannya dalam bentuk angka (bilangan). Hal yang dinilai itu sendiri yaitu kemajuan atau perkembangan anak didik setelah mereka menempuh proses pendidikan dalam jangka waktu tertentu. Sebenarnya bersifat kualitataif, akan tetapi diubah menjadi data yang kuantitatif. Dengan kata lain, terhadap hasil penilaian itu dilakukan kuantifikasi. Alasan kuantifikasi itu sudah pasti bermacam-macam, namun alas an yang paling utama ialah dengan melakukan pengubahan  bahan keterangan yang bukan berupa angka menjadi bahan keterangan berupa angka, pendidik akan dapat dengan secara lebih jelas dan tegas memperoleh gambaran mengenai kemajuan atau perkembangan yang telah dicapai oleh anak didik, setelah mereka menjalani proses pendidikan. Dengan menggunakan data kuantitatifseorang pendidikan akan lebih dapat memperoleh kepastian, ketimbang menggunakan data kualitatif. Karena dalam kegiatan penilaian hasil pendidikan cara yang paling umum digunakan adalah dengan menggunakan data kuantutatif.
Fungsi yang penting ssebagai alat bantu, yaitu alat bantu untuk mengolah, menganalisis, dan menyimpulkan hasil yang telah dicapai dalam kegiatan penilaian tersebut.
Bagi seorang pendidik professional, statistik juga memiliki kegunaan yang cukup besar. Sebab dengan menggunaan statistik sebagai alat bantu, maka berlandaskan pada data eksak itu ia akan dapat :
a.     Memperoleh gambaran, baik gambaran secara khusus maupun gambaran secara umum tentang suatu gejala, keadaan atau peristiwa.
b.     Mengikuti perkembangan atua pasang surut mengenai gejala, keadaan atau peristiwa tersebut, dari waktu ke waktu.
c.      Melakukan pengujian, apakah gejala yang satu berbeda denagn gejala yang lain ataukah tidak. Jika terdapat perbedaan, apakah perbedaan itu merupakan perbedaan yang berarti ataukah perbedaan itu terjadi hanya kebetulan saja.
d.     Mengetahui apakah gejala yang satu ada hubungannya dengan gejala yang lain.
e.      Menyusun laporan yang berupa data kuantitatif denag teratur, ringkas dan jelas.
f.       Menarik kesimpulan secara logis, mengambil keputusan secara tepat dan mantap, serta dapat  memperkirakan atau meramalkan hal-hal yang mungkin terjadi di masa mendatang, dan langkah konkret apa yang kemungkinan perlu dilakukan oleh seorang pendidik.

BAB II
PENUTUP
2.1 kesimpulan
Statistik adalah:
 Mempunyai  metode prosedur yang perlu ditempuh atau di per gunakan dalam rangka penyusunan  pengumpulan yang  berwujud angka yang berkaitan dalam pendidikan .
Seperti :memperoleh gambar-gambar atau tabel-tabel  angka –angka ujian semester dari anak fisika IV A.


DAFTAR PUSTAKA
Prof.dr.Anas sugiyono.statistik pendidikan

4 komentar:

  1. ASSALAMMUALAIKUM..THANKS INFO NI.WALAUPUN KURANG DIFAHAMI.SEBAB SAYA BERASAL DARI MALAYSIA..

    BalasHapus
  2. malu maluin kalo punya website tapi isinya cuma copas dari web sebelah. bisa di report nantinya.

    BalasHapus